Notifedia.com, Parepare – Kebakaran hebat terjadi di Kecamatan Bacukiki, tepatnya di Kelurahan Lompoe, pada Kamis malam (25/4/25). Lokasi kebakaran berada di jalan menuju Stadion Gelora Mandiri dan menghanguskan sebuah kios bengkel motor. Menurut keterangan warga setempat, sumber api diduga berasal dari korsleting listrik pada aki motor yang sedang diisi daya (di-cas). Api dengan cepat membesar dan melahap seluruh bagian bengkel yang didominasi oleh material mudah terbakar. “Api langsung besar setelah terdengar suara letupan kecil. Ternyata dari aki yang lagi dicas,” ungkap salah seorang warga yang menyaksikan kejadian. Untuk memadamkan api, Dinas Pemadam Kebakaran menurunkan 4 unit mobil pemadam serta 3…
Penulis: notifedia
Notifedia.com, Makassar — Kodam XIV/Hasanuddin menggelar konferensi pers pada Jumat (25/4/25) pukul 10.45 Wita di Aula Deninteldam XIV/Hasanuddin, Jl. Urip Sumoharjo, Kota Makassar. Dalam kesempatan tersebut, jajaran Kodam mengumumkan keberhasilan pengungkapan sindikat penipuan online (Pasobis) dengan modus investasi bodong dan penjualan fiktif. Hadir dalam konferensi pers tersebut Brigjen TNI Andre Rumatayan (Danrem 141/TP), Kolonel Cpm Imran Ilyas (Danpomdam XIV/Hsn), Kolonel Inf Robinson Tallupadang (Asintel Kasdam XIV/Hsn), dan Kolonel Arm Gatot Awan Febrianto (Kapendam XIV/Hsn). Brigjen TNI Andre Rumatayan menjelaskan bahwa penggerebekan dilakukan pada Kamis malam (24/4) sekitar pukul 19.30 Wita di Kelurahan Pangkejene, Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidrap. Penindakan ini berawal…
Notifedia.com, PAREPARE — Kebakaran menghanguskan sebuah bengkel milik warga bernama Jumadi di Jalan Gelora Mandi, Jumat malam, 25 April 2025. Api diduga cepat menjalar karena kondisi bengkel tertutup dan dipenuhi bahan-bahan mudah terbakar. Mendapatkan informasi tersebut, Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, langsung menuju lokasi kejadian untuk memantau kondisi secara langsung. Ia turut berbincang dengan warga sekitar dan pemilik bengkel untuk mengetahui kronologi awal peristiwa tersebut. “Kalau dari penuturan warga, belum bisa dipastikan penyebab kebakaran karena bengkel dalam kondisi tertutup saat kejadian. Tapi yang paling penting, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini,” kata Tasming Hamid di lokasi. Ia menyampaikan keprihatinannya…
Notifedia.com, Parepare – Pelaksanaan Konferensi Kota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Parepare yang seharusnya telah berlangsung, kembali mengalami penundaan. Sejumlah kendala yang dihadapi panitia pelaksana menjadi penyebab utama tertundanya agenda penting tersebut. Salah satu kendala krusial yang dihadapi adalah berakhirnya masa berlaku Surat Keputusan (SK) Panitia, yang kini telah dinyatakan kadaluwarsa. Hal ini berdampak langsung terhadap kelanjutan proses persiapan dan pelaksanaan konferensi. Koordinator Konferensi PWI Parepare dan Pinrang, Andi Mulyadi, mengungkapkan bahwa selain masalah SK, terdapat dua kendala utama lainnya yang turut mempengaruhi kelancaran pelaksanaan konferensi. “Kendala pertama adalah masalah Kartu Tanda Anggota (KTA) dan kesiapan anggaran. Banyak KTA teman-teman yang…
Notifedia.com, Sidrap – Sebanyak kurang lebih 40 orang diamankan oleh aparat Inteldam XIV/Hasanuddin dan langsung digiring ke Markas Detasemen Intelijen Kodam (DenInteldam) XIV/Hasanuddin. Penangkapan tersebut berlangsung di wilayah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) pada Kamis, (24/4/25). Ke-40 orang yang diduga tersangka dalam kasus yang disebut-sebut berkaitan dengan aktivitas “Sobis” ini langsung diberangkatkan menuju markas DenInteldam XIV/HSN guna menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Penangkapan ini disebut sebagai bagian dari upaya pengembangan kasus yang tengah didalami oleh aparat TNI. Selain para tersangka, petugas juga menyita barang bukti berupa lebih dari 100 unit handphone yang diduga berkaitan dengan aktivitas ilegal tersebut. Hingga saat ini, belum…
Notifedia.com, Parepare – Suasana sesi kedua konferensi pers jelang laga ke-30 BRI Liga 1 antara PSM Makassar dan tim tamu Bali United diwarnai pernyataan keras dari pelatih kepala PSM, Bernardo Tavares. Ia melontarkan kritik tajam terhadap padatnya jadwal kompetisi yang dinilai tidak manusiawi dan tidak adil bagi timnya. Dalam konferensi pers yang dihadiri awak media, Tavares menyampaikan keprihatinannya terhadap jadwal padat yang harus dijalani oleh anak asuhnya. Menurutnya, PSM Makassar tidak mendapatkan perlakuan setara dengan tim-tim lain yang juga tampil di kompetisi internasional. Kamis, (24/5/25). “Saya ingin membicarakan hal yang tidak langsung terkait laga besok. Mengapa saat Madura United mengikuti…
Notifedia.com, Parepare – Sebagai wujud nyata dalam mewujudkan visi dan misi Presiden RI dalam Asta Cita serta 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Parepare kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kali ini, Lapas Parepare menyelenggarakan penyuluhan hukum gratis bekerja sama dengan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Citra Keadilan Kota Parepare, yang telah terakreditasi B berdasarkan Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI. Mengangkat tema “Hak Terdakwa dalam Upaya Hukum Banding, Kasasi, serta Hak Terpidana dalam Upaya Hukum”, kegiatan ini diikuti oleh 50 orang WBP yang berstatus sebagai tahanan…
Notifedia.com, Parepare – Pekan ke-30 BRI Liga 1 akan menghadirkan laga seru antara tuan rumah PSM Makassar melawan tim tamu Bali United. Jelang pertandingan yang akan digelar di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, kedua tim menunjukkan kesiapannya dalam sesi pre-match press conference yang digelar hari ini (24/4/25). Bali United diwakili oleh pelatih kepala Stefano “Coach Teco” Cugurra dan bek kanan mereka, Andika Wijaya. Coach Teco menilai laga melawan PSM Makassar selalu menjadi pertandingan yang menarik dan penuh gengsi. “Yang pasti pertandingan besok akan jadi pertandingan menarik. Kita tahu kualitas dari tim PSM, dan setiap kali kami bertemu, selalu ada pertandingan…
Notifedia.com, MAKASSAR — Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, menghadiri Musyawarah Komisariat Wilayah (Muskomwil) Luar Biasa Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) Komisariat Wilayah VI, yang digelar di Hotel Aston Makassar, Kamis (24/4/2025). Dalam forum yang beranggotakan 17 daerah dari wilayah timur Indonesia itu, Tasming Hamid menyampaikan harapannya agar pertemuan ini dapat menghasilkan program-program strategis yang dapat diadopsi oleh masing-masing kota untuk mendorong kemajuan daerah. “Kegiatan ini menjadi wadah strategis untuk berbagi ide dan pengalaman antardaerah. Saya berharap ada program yang bisa digagas bersama, kemudian direplikasi di kota masing-masing untuk percepatan pembangunan,” ujar Tasming Hamid. Salah satu isu yang menjadi perhatian…
Notifedia.com, Bandung — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Parepare terus menunjukkan komitmennya dalam mendorong lahirnya regulasi yang berpihak pada keadilan dan kesetaraan gender. Hal itu ditandai dengan kunjungan kerja ke Pemerintah Kota Bandung, khususnya Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A), Kamis, (24/4/25) Kunjungan DPRD Parepare tersebut disambut langsung Kepala DP3A Kota Bandung bersama jajaran Bidang Peningkatan Kualitas Hidup Perempuan. Pertemuan berlangsung hangat dengan agenda utama membahas penyusunan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Perencanaan dan Penganggaran Responsif Gender Inklusif (PPRGI). Ketua rombongan DPRD Parepare, Kaharuddin Kadir menjelaskan bahwa kunjungan ini menjadi bagian dari proses pendalaman materi sekaligus studi komparatif.…
