Penulis: Redaksi

Pinrang – Calon Bupati Pinrang nomor urut 1, Ahmad Jaya Baramuli (AJB), menegaskan bahwa langkahnya bersama calon Wakil Bupati Abdillah Natsir dalam Pilkada Pinrang 2024 semata-mata didasari oleh keinginan untuk mengabdi kepada masyarakat. Pernyataan ini disampaikan AJB dalam kampanye akbar pasangan calon JADI di Stadion Bau Massepe, yang dihadiri oleh ratusan ribu pendukung. “Saya dan Pak Abdillah maju tidak ada lain, kecuali pengabdian untuk masyarakat. Kami bukan dan tidak akan menjadikan jabatan itu sebagai ladang mencari nafkah atau mata pencarian. Pinrang memiliki potensi sumber daya alam yang sangat besar untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya,” ujar AJB di hadapan massa. Pemimpin yang…

Read More

Parepare – Kota Parepare kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat provinsi Sulawesi Selatan. Pada puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60, seorang tenaga kesehatan dari Rumah Sakit Hasri Ainun Habibie, Abdul Risal, S.Kep, Ns., M.Kep, menerima penghargaan bergengsi sebagai Tenaga Kesehatan Teladan Nasional dalam kategori Pengabdian Tanpa Batas. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Sulsel, Prof. Zudan Arif Fakrulloh, di Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Senin (18/11/2024). Piagam penghargaan yang diterima Abdul Risal turut ditandatangani oleh Pj Gubernur sebagai bentuk apresiasi atas dedikasinya dalam dunia kesehatan. Direktur Rumah Sakit Hasri Ainun Habibie, dr. Mahyuddin, mengungkapkan rasa syukur dan bangganya…

Read More

Parepare – Perjuangan keras tim Persipare U-15 di ajang Soeratin Cup berakhir di babak delapan besar setelah kalah melalui adu penalti melawan QDR FC Makassar. Kekalahan ini terasa pahit bagi tim yang dikenal dengan julukan Laskar Habibie, terutama karena perjuangan mereka dilakukan dengan persiapan terbatas, terutama dari segi anggaran. Hamdani, pelatih Persipare U-15, tidak bisa menyembunyikan kekecewaannya saat tiba di Parepare dan bertemu dengan Ketua KONI Parepare, Fadly Agus Mante. Menurut Hamdani, motivasinya mengikuti Soeratin Cup berawal dari melihat bakat dan potensi pemain-pemain muda dari Sekolah Sepak Bola (SSB) Habibie Soccer Junior Parepare (HSJP). Namun, tingginya biaya pendaftaran menjadi kendala…

Read More

Kaltim – Pernyataan Rusdi Masse (RMS) dalam kampanye terbuka di Lapangan Bosowa, Kota Pinrang, menuai reaksi dari Kerukunan Keluarga Pinrang (KKP) di Kalimantan Timur. Orasi yang diduga merendahkan figur asal Pinrang yang maju sebagai kandidat dalam kontestasi Pilkada, membuat Ketua KKP Kaltim, Ridwan Tasa, angkat bicara. Ridwan menyatakan bahwa masyarakat Pinrang di Kalimantan Timur tidak memiliki kepentingan khusus siapa yang menjadi pemimpin di Pinrang maupun gubernur di Sulawesi Selatan. “Kami netral terhadap proses politik di Pinrang dan Sulsel. Tetapi orasi RMS beberapa waktu lalu sangat kami sayangkan karena seolah-olah merendahkan warga Pinrang yang berani maju sebagai kandidat,” ujar Ridwan dalam…

Read More

Parepare – Tim pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sidrap nomor urut 3, H. Mashur Bin Mohd Alias dan H. Muhammad Nasiyanto Parakkasi, S.E, kembali menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat. Kali ini, mereka menjemput seorang pria lanjut usia di Dinas Sosial Kota Parepare untuk dipulangkan ke kampung halamannya di Kecamatan Kulo, Kabupaten Sidrap. Rabu, (13/11/24). Pria lansia tersebut sebelumnya ditemukan di sekitaran Pelabuhan Nusantara Kota Parepare dalam keadaan yang memprihatinkan. Dinas Sosial Kota Parepare menerima laporan dari Kantor Kelurahan Mallusetasi terkait kondisi pria tersebut yang diketahui sempat ingin berangkat ke Pulau Kalimantan, tepatnya di Nunukan. Namun, diduga pria lansia itu tidak…

Read More

Jakarta – Anggota Komisi III DPR RI, Andi Muzakkir Aqil, menyampaikan apresiasinya terhadap langkah-langkah terobosan terbaru yang dilakukan oleh Jaksa Agung dalam menangani kasus korupsi. Upaya ini dinilai sebagai angin segar bagi penegakan hukum di Indonesia, karena Kejaksaan Agung berhasil mengungkap sejumlah kasus korupsi besar yang sebelumnya tidak tersentuh, bahkan beberapa di antaranya menjadi perhatian publik karena viral di masyarakat. Langkah kejutan ini sejalan dengan visi Presiden Prabowo untuk memperkuat reformasi hukum yang dikenal sebagai ASTA CITA.Andi Muzakkir menyoroti ketegasan Kejaksaan Agung yang tidak ragu menetapkan tersangka dalam kasus-kasus yang melibatkan oknum penegak hukum sendiri, termasuk dalam kasus dugaan suap…

Read More

Jakarta – Anggota DPR RI Komisi III dari Fraksi Demokrat, Andi Muzakkir Aqil, memberikan apresiasi tinggi kepada Kejaksaan Agung, khususnya bidang Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus), atas capaian penyitaan uang tunai senilai Rp 301 miliar dalam kasus dugaan tindak pidana korupsi dan pencucian uang yang melibatkan PT. Darmex Plantations di Riau. Penyitaan ini dilakukan pada 12 November 2024 sebagai bagian dari penyelidikan terhadap PT. Duta Palma Group dalam kegiatan perkebunan kelapa sawitnya. Andi Muzakkir Aqil memuji langkah-langkah progresif yang dilakukan Kejaksaan Agung di bawah kepemimpinan Jaksa Agung Burhanuddin. Ia menyebut bahwa setiap bulan bahkan minggu selalu ada kejutan…

Read More

Parepare — Masyarakat Kota Parepare diundang untuk hadir dan menyaksikan Kampanye Akbar pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare nomor urut 1, Andi Nurhaldin Nurdin Halid (ANH) dan Taqyuddin Djabbar (TQ), yang akan diselenggarakan pada 17 November 2024 di Lapangan Andi Makkasau Parepare. Acara ini dijanjikan menjadi momen spektakuler karena menghadirkan bintang tamu istimewa, band ternama SAMSONS, yang akan memeriahkan suasana dengan penampilan mereka. Selain itu, band lokal SENADA juga akan turut menghibur para hadirin dengan lagu-lagu andalan mereka. Tak hanya itu, artis dangdut Indonesia, Dian Ekawati dan Irma Darmawangsa, akan meramaikan kampanye ini dengan penampilan mereka yang…

Read More

Jakarta — Debat Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Selatan 2024 sempat diwarnai ketegangan ketika massa pendukung calon terlibat bentrokan di luar gedung tempat acara berlangsung. Insiden ini menimbulkan kekhawatiran tentang stabilitas keamanan di Sulawesi Selatan menjelang Pilkada Serentak 2024, yang semakin dekat. Merespons kejadian tersebut, anggota DPR RI Komisi III, Andi Muzzakir Aqil, menyampaikan harapan khusus kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk memastikan keamanan selama proses demokrasi berlangsung. Dalam Rapat Kerja bersama Kapolri dan 34 Kapolda se-Indonesia, Andi Muzzakir menegaskan pentingnya menjaga stabilitas keamanan guna menciptakan kondisi yang aman dan kondusif. “Saya menaruh harapan besar pada Kapolri dan jajaran keamanan…

Read More

Parepare – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Parepare mengadakan Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota. Kegiatan ini diadakan di Auditorium Universitas Negeri Makassar (UNM) Kampus 5 Parepare, dihadiri oleh Pj Wali Kota Parepare Abdul Hayat Gani bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) lainnya. Minggu, (10/11/24). Ketua KPU Kota Parepare, Awal Yanto, menjelaskan bahwa simulasi ini dilaksanakan untuk memastikan kesiapan seluruh pihak dalam menyambut Pemilihan Serentak yang akan digelar pada 27 November 2024. “Sesuai arahan pimpinan KPU RI, KPU Kota Parepare melaksanakan simulasi tingkat kota untuk mempersiapkan dan menyambut…

Read More