Close Menu
    Facebook X (Twitter) Instagram
    Facebook Instagram
    Notifedia
    FOLLOW Login
    • Home
    • Regional
    • Nasional
    • Ekonomi
    • Hukum & Kriminal
    • Kesehatan
    • Olahraga
    • Pendidikan
    • Politik
    • Opini
    • Video
    Notifedia
    Home»Regional»World Heart Day 2025 di Parepare: “Don’t Miss A Beat”, Ajak Warga Jaga Kesehatan Jantung
    Regional

    World Heart Day 2025 di Parepare: “Don’t Miss A Beat”, Ajak Warga Jaga Kesehatan Jantung

    notifediaBy notifediaSeptember 22, 20255 Komentar2 Mins Read
    Share
    Facebook WhatsApp

    Notifedia.com, Parepare – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, secara resmi membuka peringatan World Heart Day 2025 yang digelar di Taman Mattirotasi, Minggu (21/9/2025).

    Acara yang mengusung tema “Don’t Miss A Beat” ini diinisiasi oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), dan INKAVIN dengan dukungan sejumlah pihak.

    Ketua Panitia, dr. Asni Mustafa, Sp.JP(K), FIHA, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung terselenggaranya kegiatan ini, mulai dari instansi pemerintah, tenaga kesehatan, mahasiswa, UMKM, hingga sponsor seperti Bank BTN, Prodia, Yakult, dan Kalbe.

    “Hari Jantung Sedunia tahun ini mengusung tema Don’t Miss a Beat. Tema ini mengingatkan kita untuk peduli terhadap kesehatan jantung, menjaga pola hidup sehat, serta melakukan deteksi dini agar mendapat pelayanan yang tepat dan merata,” ujar dr. Asni.

    Lebih lanjut, ia menekankan bahwa penyakit jantung masih menjadi penyebab kematian nomor satu di dunia. Karena itu, masyarakat diimbau untuk tidak mengabaikan kesehatan jantung, sebab

    “setiap detak berarti kehidupan.”
    Acara ini diisi dengan beragam kegiatan seperti senam sehat, edukasi kesehatan, hingga pelatihan Bantuan Hidup Dasar (BHD) yang melibatkan lebih dari 100 peserta dari berbagai kalangan, mulai dari BPPD, Satpol PP, Damkar, UMKM, hingga mahasiswa kedokteran Universitas Negeri Makassar (UNM).

    Dalam sambutannya, Wali Kota Parepare Tasming Hamid mengapresiasi sinergi seluruh pihak dalam memperingati Hari Jantung Sedunia di Kota Parepare.

    “Saya berharap momentum ini menjadi pengingat bagi kita semua untuk menjaga kesehatan jantung. Tidak hanya bagi diri sendiri, tetapi juga untuk keluarga dan masyarakat luas. Mari kita wujudkan Parepare sebagai kota sehat dan berprestasi,” ungkapnya.

    Acara berlangsung meriah dan penuh antusiasme. Di akhir kegiatan, panitia mengajak seluruh peserta dan masyarakat untuk bersama-sama menjaga kesehatan jantung melalui pola hidup aktif, gizi seimbang, serta pemeriksaan kesehatan secara rutin.

    Hari Jantung Sedunia 2025 Humas pemkot Kota parepare Tasming hamid Wali kota parepare Worl Heart Day 2025
    Share. Facebook WhatsApp
    Previous ArticleSavio Roberto dan Kamara Antar PSM Makassar Tekuk Persija Jakarta di Stadion BJ Habibie
    Next Article Besok, Pra Porprov XVIII 2025 Bergulir di Parepare, Atlet Putra-Putri Adu Skill di Meja Biliar
    notifedia
    • Website
    • Instagram

    Related Posts

    Ramai Toilet Rp166 Juta di Parepare, Inspektorat Panggil Kadisdikbud: Ada Apa di Balik Proyek Ini?

    November 12, 2025

    DPRD dan Pemkot Parepare Sepakati Arah Kebijakan Anggaran Pada Penandatanganan Nota Kesepakatan KUA-PPAS APBD 2026

    November 12, 2025

    Komisi III DPRD Parepare Temukan Kejanggalan di Proyek Toilet Sekolah: “Ada yang Harus Diperbaiki”

    November 12, 2025

    Proyek WC Ratusan Juta Disoal, Anggota DPRD Parepare Temukan Banyak Kejanggalan Saat Sidak

    November 11, 2025

    5 Komentar

    1. zoritoler imol on Oktober 14, 2025 05:58

      Very interesting info!Perfect just what I was looking for!

    2. zoritoler imol on Oktober 17, 2025 00:51

      Hey! This is my first comment here so I just wanted to give a quick shout out and tell you I genuinely enjoy reading through your articles. Can you suggest any other blogs/websites/forums that go over the same topics? Thanks a lot!

    3. zoritoler imol on Oktober 17, 2025 06:11

      I’ve learn some excellent stuff here. Definitely value bookmarking for revisiting. I surprise how much attempt you put to create this kind of excellent informative web site.

    4. zoritoler imol on Oktober 17, 2025 11:11

      Wow, marvelous blog format! How long have you been running a blog for? you make running a blog look easy. The entire look of your site is wonderful, let alone the content material!

    5. zoritoler imol on Oktober 17, 2025 15:21

      You got a very fantastic website, Sword lily I noticed it through yahoo.

    Leave A Reply

    Facebook X (Twitter) Instagram
    • Home
    © 2025 Notifedia.Com

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.

    Sign In or Register

    Welcome Back!

    Login to your account below.

    Lost password?