PAREPARE,– Wali Kota Parepare bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) melakukan pemantauan harga kebutuhan pokok di Pasar Lakessi, Jumat (28/3) pukul 08.30 WITA. Pemantauan ini dilakukan untuk memastikan stabilitas harga serta ketersediaan bahan pokok menjelang Hari Raya Idulfitri.

Dalam kunjungannya, Wali Kota Parepare berdialog langsung dengan para pedagang dan pembeli untuk mendapatkan informasi terkait harga dan pasokan barang. Ia juga meminta Dinas Perdagangan dan instansi terkait untuk terus memantau perkembangan harga dan mengambil langkah-langkah strategis guna mengendalikan inflasi di daerah.
“Kami ingin memastikan bahwa harga kebutuhan pokok tetap stabil dan pasokan mencukupi, terutama menjelang Idulfitri. Jika ditemukan lonjakan harga yang tidak wajar, pemerintah akan segera berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mencari solusinya,” ujar Wali Kota Parepare.
Selain itu, Forkopimda juga meninjau distribusi barang serta stok bahan pangan seperti beras, minyak goreng, gula, dan kebutuhan pokok lainnya. Pemerintah Kota Parepare berkomitmen untuk menjaga stabilitas harga guna memastikan daya beli masyarakat tetap terjaga.
Dengan adanya pemantauan ini, diharapkan masyarakat tidak mengalami kesulitan dalam mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga yang wajar. Pemerintah juga mengimbau masyarakat untuk tetap bijak dalam berbelanja dan tidak melakukan panic buying.
3 Komentar
Puraburn Great information shared.. really enjoyed reading this post thank you author for sharing this post .. appreciated
Puraburn naturally like your web site however you need to take a look at the spelling on several of your posts. A number of them are rife with spelling problems and I find it very bothersome to tell the truth on the other hand I will surely come again again.
Is Dentavim a legitimate product, or is it just another overhyped supplement?: Dentavim scam