Parepare – Silaturahmi antara Pengurus Tim Penggerak PKK Kota Parepare dengan Penjabat (Pj) Wali Kota Parepare, Akbar Ali, menjadi ajang kejutan yang tak terlupakan.
Acara yang digelar di Auditorium BJ Habibie, Rumah Jabatan Wali Kota Parepare, pada Senin malam (1/4/2024), berlangsung cukup larut, sekitar pukul 22.00.
Kegiatan tersebut tidak hanya menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi, tetapi juga menjadi momen istimewa bagi Pj Wali Kota Akbar Ali yang berulang tahun pada tanggal 2 April 2024. Akbar Ali, yang lahir pada 2 April 1975, tepat berusia 49 tahun.
Benar saja, tepat pada pukul 24.00, suasana di dalam auditorium berubah meriah ketika lagu “Selamat Ulang Tahun” dari band Jamrud menggema.
Lagu tersebut dipersembahkan khusus untuk Akbar Ali, yang terlihat terkejut dan bahagia dengan perhatian yang diberikan oleh seluruh hadirin.
Acara yang berlangsung dengan suasana hangat dan penuh kebersamaan ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk jajaran pengurus PKK dan pejabat setempat. Kejutan tersebut menambah keceriaan dalam acara silaturahmi yang digelar.
Pj Wali Kota Akbar Ali dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kejutan yang diberikan.
“Saya sangat terharu dan berterima kasih kepada semua yang telah memberikan perhatian dan kejutan ini. Semoga kebersamaan kita semakin erat dan Parepare semakin maju,” ujarnya.
Acara tersebut kemudian dilanjutkan dengan pemotongan kue ulang tahun dan ramah tamah, yang semakin mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat Kota Parepare.
Kejutan ulang tahun ini menjadi penutup yang manis dari malam silaturahmi, memberikan kesan mendalam bagi Akbar Ali dan seluruh hadirin yang hadir.