Parepare, – Komunitas suporter setia PSM Makassar, The Maczman Zona Parepare, resmi memiliki pemimpin baru. Dalam pemilihan yang berlangsung pada Minggu (23/2/25) di Warkop OB Andi Sinta, Muhammad Saifullah atau yang akrab disapa Ogi terpilih secara aklamasi sebagai Ketua The Maczman Zona Parepare untuk periode 2025-2027.

Pemilihan ini menjadi momen penting bagi komunitas suporter di Parepare, mengingat posisi ketua memiliki peran strategis dalam mengoordinasikan dukungan terhadap tim kebanggaan, PSM Makassar.
Selain itu, kepemimpinan baru ini diharapkan mampu menjaga solidaritas antar-suporter serta meningkatkan sinergi dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah dan masyarakat luas.
Andi Pila Azis, Ketua The Maczman Zona Parepare dua periode sebelumnya, menaruh harapan besar pada kepemimpinan yang baru. Ia menekankan bahwa pemilihan ini bukan sekadar seremonial, tetapi menentukan arah masa depan The Maczman di Parepare, terutama karena dalam waktu dekat PSM Makassar akan kembali berkandang di Stadion Gelora BJ Habibie.
“Semoga dengan kepemimpinan baru ini, Parepare bisa menjadi tuan rumah terbaik bagi PSM Makassar. Apalagi, kita sudah dipercaya sebagai kandang bagi tim kebanggaan Sulawesi Selatan ini. Ini bukan hanya soal mendukung tim di dalam stadion, tetapi juga bagaimana kita bisa menjaga nama baik kota ini sebagai tuan rumah yang ramah dan kondusif,” ujar Andi Pila Azis.
Ia juga menyoroti pentingnya kebersamaan antar-suporter di Parepare. Menurutnya, komunitas suporter tidak boleh terpecah-belah oleh perbedaan kelompok, melainkan harus bersatu dalam satu tujuan yang sama, yaitu mendukung PSM Makassar dengan penuh semangat dan sportif.
Muhammad Saifullah dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas kepercayaan yang diberikan kepadanya. Ia mengakui bahwa menjadi Ketua The Maczman Zona Parepare bukan tugas yang ringan, mengingat komunitas ini adalah salah satu yang tertua dan terbesar dalam sejarah suporter PSM Makassar.
“Alhamdulillah, ini adalah amanah yang sangat berat, tetapi harus dijaga dan dijalankan sebaik mungkin. Kami ingin membawa The Maczman Zona Parepare semakin maju dan solid. Dengan mengusung tema Semangat Kolaborasi, kami berharap bisa bekerja sama dengan berbagai pihak, terutama Pemerintah Kota Parepare dan elemen masyarakat pecinta sepak bola,” ujar Ogi.
Ia menambahkan bahwa sebagai tuan rumah bagi PSM Makassar, Parepare harus memberikan sambutan terbaik kepada semua pihak yang datang ke stadion, termasuk suporter dari berbagai daerah.
“Kita harus menjadi tuan rumah yang ramah. Dengan begitu, dampak positifnya bukan hanya terasa di dalam stadion, tetapi juga bagi perekonomian Kota Parepare. Dengan banyaknya orang yang datang menonton pertandingan, otomatis sektor UMKM, transportasi, dan perhotelan juga akan berkembang,” jelasnya.
Selain menjalin kerja sama dengan pemerintah dan masyarakat, Ogi juga menekankan pentingnya membangun sinergi antar-suporter yang ada di Kota Parepare. Ia berharap ke depan tidak ada lagi sekat-sekat yang membedakan kelompok suporter.
“Kita semua adalah pecinta PSM Makassar. Tidak ada lagi istilah suporter ini dan suporter itu. Kita semua satu tujuan, yaitu mendukung tim kebanggaan kita dengan penuh semangat dan kebersamaan. Jika kita bisa bersatu, maka dukungan kita akan semakin kuat dan lebih berarti bagi PSM Makassar,” tegasnya.
Di akhir sambutannya, Ogi juga menyampaikan harapan besar bagi sepak bola di Parepare, khususnya untuk tim Persipare. Dengan adanya stadion berstandar nasional di Parepare serta kehadiran PSM Makassar yang bermain di kota ini, ia berharap Persipare bisa semakin berkembang dan bersaing di kompetisi sepak bola nasional.
“Kita berharap kehadiran PSM Makassar di Parepare bisa menjadi motivasi agar Persipare juga bangkit dan bisa bersaing di liga-liga yang ada di Indonesia. Semoga sepak bola Parepare semakin maju dan memberikan kebanggaan bagi masyarakat,” tutupnya.
Dengan kepemimpinan baru dan semangat kolaborasi yang digaungkan, The Maczman Zona Parepare diharapkan bisa semakin solid dan berkontribusi besar dalam mendukung PSM Makassar serta memajukan sepak bola di Parepare.
4 Komentar
Staying updated on the latest financial trends is vital for success. Iraq Business News provides financial insights, including currency fluctuations and investment patterns, helping businesses make sound financial decisions.
Networking is key in any business landscape Iraq Business News features events and conferences, providing opportunities to connect with other professionals and industry leaders in Iraq
The telecom industry in Iraq is rapidly evolving Stay ahead of the competition by visiting Iraq Business News for the latest technological advancements and market trends
Are you an entrepreneur looking for insight into start-up opportunities in Iraq? Check out Iraq Business News for articles dedicated to emerging sectors and entrepreneurial success stories in the region